Resep Sop Buntut dan Tetelan Sapi
Oleh : Raden Roro
Bahan utama :
500gr buntut sapi
100gr tetelan sapi
Wortel secukupnya
Buncis secukupnya
Air secukupnya untuk merebus
Bumbu halus
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
1/2 sdt lada
1/2 butir pala (boleh diparut juga ya)
Bumbu lain :
2 butir cengkih
2 butir kapulaga
Bahan tambahan :
Daun bawang, seledri, bawang goreng.
Cara memasak :
- Rebus buntut dan tetelan hingga cukup empuk, buang air rebusan pertama. Sisihkan buntut dan tetelan sapi.
- Tumis bumbu halus hingga harum, dan masukan juga cengkih, kapulaga.
- Tuangkan bumbu halus yang sudah ditumis kedalam panci berisi air, buntut sapi juga tetelan sapi. Rebus kembali.