Setiap Cobaan Datang Sebuah Proses Pendewasaan Diri |

Takdir Prabowo, Akankah Jadi Presiden Pada 2024?

Takdir Prabowo, Akankah Jadi Presiden Pada 2024?

Penulis; Marsda Purn Prayitno W. Ramelan, Pengamat Intelijen

 

Jakarta, 7 Agustus 2022

Presiden Jokowi menghadiri Silaturahmi Nasional (Silatnas) Persatuan Purnawirawan TNI AD (PPAD) di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, pada hari Jumat (5/8). Silatnas dan HUT ke-19 PPAD yang dihadiri lebih dari 8.000 purnawirawan TNI AD (masuk MURI) mengangkat tema “Memperkokoh Persatuan Untuk Kemakmuran Bangsa”.

Dalam sambutannya Presiden Jokowi menyampaikan ucapan terima kasih atas pengabdian para purnawirawan selama masa aktif maupun setelah purnatugas. Presiden mengatakan  pensiun purnawirawan yang relatif kecil akan ditanyakan ke Menku.

Bagian menarik lain pada Silatnas adalah sambutan Menhan Prabowo yang tetap energik, dimana dalam perjalanan hidupnya, dia ditakdirkan jadi tokoh nasional. Pernah menjadi pejabat tinggi TNI, pernah nyawapres,  nyapres, dan kini menjadi Menhan (menteri Triumvirat dengan Menlu dan Mendagri). Muncul di abstrak penulis sebuah pertanyaan, “Apakah dia ditakdirkan jadi Presiden RI pada 2024?”. Fakta survei sudsh ada, Prabowo sebagai calon kuat bersama Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan yan kini  elektabilitasnya di tiga besar. Kita percaya takdir, tapi tahu takdir seseorang bila hal tersebut sudah terjadi. Takdir tetap merupakan  rahasia Allah.

Penulis pertama mengenal Prabowo pada tahun 1978 saat sama-sama sekolah intel di Pusdik Intel ABRI Bogor, waktu yang sama hanya beda jurusan. Prabowo berpangkat Lettu Kopassandha (Kursus Perwira Penyelidikan)  dan penulis, Lettu AU (Kursus Perwira Penggalangan).

Penulis dalam penugasan di Satgasud Latma Indonesia- Malaysia (sbg intel udara) pernah bersama-sama dalam latihan di Pulada Malaysia antara Batalyon 328 (Pimpinan Prabowo) dengan Ranger Malaysia, dalam menerjunkan pasukan Yon 328 di sebuah DZ  Malaysia.

Pada suatu hari (waktu lupa) saat menjabat sebagai Kadispamsanau, penulis pernah mendampingi Kabais TNI, Marsdya Ian Santoso dalam pertemuan di sebuah hotel di Singapore dengan Pak Luhut Panjaitan Dubes RI di Singapore yang bersama Prabowo, untuk security clearance Bais sebelum Prabowo kembali ke Indonesia.

Prabowo menjelaskan bahwa dia ingin berbakti dan mengabdikan diri ke bangsa Indonesia, tegasnya. Intelligence clearance selesai dengan disaksikan LBP dan penulis. Prabowo kemudian kembali ke Indonesia.

Gerakan Indonesia Raya (Gerindra Prabowo)

Prabowo kembali ke Indonesia dengan aman, tanpa kesulitan maupun hambatan dari pejabat terkait dan badan intelijen lainnya. Kemudian di Indonesia, selain membangun bisnisnya, Prabowo juga berkiprah di pentas politik melalui Partai Golkar, dan kemudian berhasil mendirikan Partai Gerindra pada 6 Februari 2008.

Pada pemilihan umum legislatif Indonesia 2009, Partai Gerindra berhasil meraih 26 kursi (4.64%) di DPR RI, mendapat 4.646.406 suara (4,5%) nasional. Pada pemilu 2014, Gerindra makin menguat,  menjadi partai politik ketiga terbesar di Indonesia, mampu meraih 73 kursi di DPR, dengan perolehan  14.760.371 suara (11,81%).

Kiprah politik Prabowo makin moncer setelah menjadi Cawapresnya Ibu Megawati pada pilpres 2009, walau kalah dari paslon SBY-Budiono. Pada pilpres 2014 Paslon Prabowo-Hatta kalah dari paslon Jokowi-JK. Pada pilpres 2019 paslon Prabowo-Sandi dari paslon Jokowi-Ma’ruf Amin. Tetapi perolehan Gerindra besutan Prabowo ini sangat sukses, yang hanya dalam enam tahun berhasil menduduki peringkat ketiga dibawah parpol senior PDIP dan Golkar. Hal ini merupakan prestasi tersendiri dan patut diacungi jempol. Sebagai patron ada sisi Prabowo yang masih laku dijual ke publik disamping dukungan finansial yang kuat

Setelah Prabowo kalah  pada pilpres 2019, dalam pembentukan kabinet,  Presiden Jokowi mengajak Prabowo menjadi

Menhan dan kemudian juga Sandiaga menjadi Menteri Pariwisata.

Kini dari beberapa  survei politik,  sosok Prabowo sebagai capres adalah calon kuat diantara Ganjar dan Anies. Nilai plus dari Prabowo, punya partai besar, populer, elektabilitas tinggi, berbeda dengan Ganjar (petugas partai, PDIP) dan Anies (tidak punya partai). Kedua calon lawannya kelebihannya muda, Prabowo lahir 17 Oktober 1951 (tahun ini menjelang 71), pada pilpres 2024, akan berusia 72 th 6 bulan. Tantangan Prabowo adalah menjaga dirinya tetap sehat,  tercermin agak gemuk dan dikenal kadang agak emosional.

Apakah Prabowo ditakdirkan menjadi presiden? Kita tunggu takdir yang akan menentukannya pada 2024 nanti. Potensi menangnya memang besar, tetapi kembali kepada suratan takdir, sudah dua kali nyapres kalah, ini peluang terbaiknya harus diperjuangkan.

Dari pidato Menhan Prabowo pada acara Silatnas Purnawirawan di Sentul itu yang memuji Presiden Jokowi, penulis teringat sebuah quotes, “Tak seorang pun pernah dihormati karena apa yang dia terima. Kehormatan adalah penghargaan bagi orang yang telah memberikan sesuatu yang berarti.” Calvin Coolidge (1872–1933), presiden ke-30 Amerika Serikat. Semoga bermanfaat.

God Bless Indonesia, Pray Old Soldier.

Share Article:

Leave a Reply


Notice: Undefined property: stdClass::$data in /home/fakt6635/public_html/wp-content/plugins/royal-elementor-addons/modules/instagram-feed/widgets/wpr-instagram-feed.php on line 4894

Warning: Invalid argument supplied for foreach() in /home/fakt6635/public_html/wp-content/plugins/royal-elementor-addons/modules/instagram-feed/widgets/wpr-instagram-feed.php on line 5567

Berita Terbaru

  • All Post
  • Autotekno
  • Beauty
  • Berita
  • Dunia
  • Ekonomi & Bisnis
  • Foto
  • Gaya Hidup
  • ILD
  • Konsultasi
  • Lifestyle
  • Nasional
  • Olahraga
  • Opini
  • Photography
  • Redaksi
  • Sosok
  • Travel
  • Uncatagories
  • Warna
    •   Back
    • Politik
    • Hukum
    • Daerah
    • Pendidikan
    • Wawancara
    •   Back
    • Peluang Usaha
    • Entrepreneur
    •   Back
    • Fashion
    • Kesehatan
    • Travelling & Kuliner
    •   Back
    • Motivasi
    • Inspirasi
    • Training & Seminar
    • Info Warga
    • Komunitas
Kenapa Rokok Diharamkan?

1.  Karena Allah Ta’ala berfirman: {وَيُحِلُّ لَهُمُ الطَّيِّبَاتِ وَيُحَرِّمُ عَلَيْهِمُ الْخَبَائِثَ} [الأعراف: 157] Artinya: “Menghalalkan…

FAKTAREVIEW

Mengulas Fakta Dibalik Berita

Join the family!

Sign up for a Newsletter.

You have been successfully Subscribed! Ops! Something went wrong, please try again.
Edit Template

faktareview

Mengulas Fakta Dibalik Berita

Semoga konten-konten faktareview.com yag hadirkan bisa dinikmati, bisa memenuhi kebutuhan informasi serta bisa ikut membangun kesadaran masyarakat  menuju masyarakat yang sejahtera, adil dan makmur.

Terimakasih Telah Berkunjung